Cara Membuat Teks Animasi dengan After Effect

Cara Membuat Teks Animasi dengan After Effect

Posted on

Teks yang muncul pada pembuka sebuah film bukanlah teks biasa. Teks tersebut telah diberikan animasi tertentu. Tak mengherankan jika teks pada pembuka sebuah film atau video profesional terlihat bombastis dan menarik hati para penonton.

Mungkin Anda tertarik untuk membuat film, atau sekedar membuat presentasi dan iklan sederhana dengan animasi teks yang menarik? Anda bisa mencoba belajar dengan menggunakan After Effect. Software yang satu ini memang biasa digunakan untuk pembuatan berbagai animasi, termasuk animasi teks. Bagaimana caranya? Yuk kita simak!

  1. Buka dan atur tampilan teks

Cara Membuat Teks Animasi dengan After Effect

Pertama-tama, buka terlebih dahulu software After Effect yang ada di komputer Anda. Setelah itu, buat lembar kerja baru dengan menekan Ctrl (atau Command)+N. Nantinya, Anda akan diarahkan pada pengaturan lembar kerja.

Atur besar ukuran lembar kerja (dalam ukuran pixel dan sebagainya), latar, resolusi, serta berapa durasi dari animasi teks yang Anda buat. Setelah selesai mengatur, klik tombol OK.

Pastikan pengaturannya sudah tepat ya! Karena apabila Anda ingin mengubah lagi, maka Anda harus mengulangnya dari awal.

  1. Masuk ke layer teks

Cara Membuat Teks Animasi dengan After Effect

Untuk masuk ke dalam layer teks, Anda bisa memilih menu layer, lalu klik sub menu New, dan pilih teks. Namun untuk mempersingkat waktu, Anda bisa menekan Ctrl (atau Command) +Alt+Shift+T. Setelah layer teks baru muncul, maka Anda tinggal memberikan nama untuk layer tersebut.

Kemudian, dengan menggunakan Horizontal Text Tool, atau menekan Ctrl (atau Command)+T, tulislah teks sesuai dengan keinginan Anda. Atur besar kecilnya teks, serta jenis font yang akan Anda gunakan dalam pembuatan teks.

  1. Set animasi

Cara Membuat Teks Animasi dengan After Effect

Pada bagian kanan lembar kerja, Anda lihat bagian Effects&Presets, kemudian pilih Text pada Animation Presets yang berada di bawah bagian Effects&Presets. Di dalam sub menu Text, akan ada berbagai pilihan animasi. Pilihlah animasi yang sesuai dengan keinginan Anda.

Anda bisa melakukan uji coba pada tiap animasi sebelum menerapkannya pada teks yang telah Anda buat, sehingga nantinya animasi yang diterapkan lebih cocok dengan keinginan Anda.

  1. Set animasi awal dan akhir

Cara Membuat Teks Animasi dengan After Effect

Dalam pengaturan animasi, ada dua hal yang harus Anda perhatikan: animasi awal dan akhir.

Untuk mengatur animasi awal, setelah memilih animasi, pilih Animate In pada kolom yang sama, lalu pilih Decoder Fade In. Geser pada teks yang ada di bagian lembar kerja, kemudian tekan tombol spasi.

Sementara itu, untuk mengatur animasi akhir, pilih Animate Out, dan klik Raining Character Out. Lakukan langkah yang sama dengan cara yang telah Anda terapkan pada animasi awal. Anda bisa memilih jenis animasi yang sama, semuanya tergantung selera Anda.

Untuk mengatur efek pada teks, pilih menu Effects. Kemudian, klik Effects Control atau Anda bisa langsung menekan tombol F3.

Setelah membuat animasi teks, Anda pun juga bisa menambahkan hal lainnya pada lembar kerja After Effects yang sudah Anda buat, seperti misalnya video dan audio, serta gambar. Anda juga dapat mencoba untuk membuat video profesional bahkan film dengan software After Effects ini. Selamat berkreasi!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *