3 Cara menggandakan objek di autocad dengan Perintah copy

Posted on

3 Cara menggandakan objek di autocad dengan Perintah copy – Perintah copy digunakan saat kita hendak ingin menggandakan sebuah atau beberapa macam objek. Di dalam perintah ini terdapat opsi copy dengan titik acuan serta kita dapat pula menentukan derajat copy dan jumlah array yaitu jumlah hasil dari penggandaan. Pahami beberapa macam gambar dibawah ini agar anda lebih mengetahui bagaimana cara menggandakan objek di autocad dengan perintah copy :

[sc name=”iklan umum link”]

1. Cara menggandakan objek di autocad dengan Menentukan titik acuan.

Anda dapat menggandakan objek berdasarkan titik acuan yang di kehendaki, misalnya:

Cara menggandakan objek di autocad

History

1. Ketik “CO” di keyboard

2. Ketik Spasi

3. seleksi objek

4. ketik spasi

5. Ketik “Multiple” (Pilihan mode banyak, langkah ini bisa diabaikan. Artinya anda tidak harus melakukan penggandaan objek secara berulang)

6. Ketik Spasi

7. Klik titik asal untuk acuan

8. klik titik acuan, contoh gambar copy 1

9. klik titik acuan, contoh gambar copy 2

10. Ketik spasi untuk mengakhiri perintah

[sc name=”Iklan teknik sesuai konten”]

2. Cara menggandakan objek di autocad dengan Menentukan derajat (Arah).

Kita juga dapat menggandakan objek dengan menentukan arah sudut setiap penggandaan. Arah sudut di hitung dari 0, saat anda memasukkan sudut perhatikanlah bahwa nilai nilai dari setiap sudut dapat kita ambil nilai cerminnya. Misalnya -30 derajat sama dengan 150. Tinjaulah konten “Sytem koordinat dan putaran sudut” untuk lebih memahaminya.

Cara menggandakan objek di autocad

History

1. Ketik “CO” di keyboard

2. Ketik spasi

3. seleksi Objek

4. ketik spasi

5. Ketik “Multiple” (mode banyak, langkah ini bisa diabaikan. Artinya anda tidak harus melakukan penggandaan objek secara berulang)

6. Ketik spasi

7. klik sembarang

8. Masukkan Nilai “<30” (arah menuju ke sudut 30 derajat)

9. klik spasi, maka ketentuan arah copy ke 1 di kunci jika ingin merubah arah klik Esc

10. Masukkan nilai 200 (jarak dari objek asli ke objek penggandaan pertama)

11. Ketik Spasi

12. Masukkan Nilai <120

13. Ketik Spasi

14. Masukkan nilai 120 >> klik spasi, maka ketentuan arah copy ke 2 di kunci jika ingin merubah arah klik Esc

15. Masukkan Nilai 500 (jarak dari objek asli ke objek penggandaan kedua)

16. Ketik spasi untuk mengakhiri

[sc name=”iklan umum link”]

3. Cara Menggandakan Objek di autocad dengan Menentukan array atau jumlah dari hasil penggandaan.

Kita bisa menggandakan objek dengan mode array, yaitu dimana sebuah objek dapat di gandakan dengan menentukan jumlah penggandaan. Cermati gambar dibawah ini untuk memahaminya.

Cara menggandakan objek di autocad

History

1. Ketik “CO” di keyboard

2. Ketik spasi

3. seleksi Objek

4. ketik spasi

5. klik sembarang

6. Ketik “a” (Opsi array)

7. Ketik Spasi

8. Masukkan nilai 5 (Jumlah array, sudah termasuk objek asli)

9. Ketik Spasi

10. Masukkan nilai 400 (Jarak setiap hasil opsi array)

11. ketik spasi untuk mengakhiri perintah

[sc name=”catatan migrasi cadgorontalo”]

[sc name=”Subscribe website ini”]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *