2 Cara memotong garis di autocad dengan Perintah Trim

Posted on

Cara memotong garis di autocad dengan Perintah trim umumnya terdiri dari 2 cara dan kebanyakan drafter pemula masih kurang mengetahui perbedaan dari kedua cara tersebut. Mari pahami Ilustrasi di bawah ini agar anda dapat mengetahui bagaimana perintah trim ini bekerja:

1. Cara memotong garis di autocad dengan memotong langsung tanpa seleksi objek pembatas.

Mode ini digunakan apabila kita ingin memotong objek secara langsung tanpa objek pembatas, sebagai contoh perhatikan gambar dibawah ini :

Cara memotong garis di autocad

History..

1. Ketik “TR” di keyboard

2. Ketik spasi 2x

3. Ketik “c” (Opsi Crossing)

4. Seleksi objek seperti pada gambar di atas

5. Ketik spasi untuk mengakhiri.

Gambar di atas merupakan gambar yang menerangkan bagaimana beberapa garis profil dinding yang melewati potongan balok di potong menggunakan perintah trim. Secara otomatis langkah awal anda mengetikkan spasi 2x bahwa garis potongan balok menjadi batas potongan profil dinding yang menerus. Jika langkah-langkah yang anda jalankan sesuai history perintah trim, maka hasilnya akan menjadi seperti ini :

Cara memotong garis di autocad

Gambar di atas membuktikan bagaimana perintah ini bekerja secara otomatis tanpa harus menentukan objek batasan potongan. Walapun terdapat beberapa garis yang menurun pada dinding, dinding hanya akan terpotong pada bagian yang di blok.

[sc name=”iklan umum link”]

2. Cara memotong garis di autocad dengan objek pembatas.

Mode ini digunakan ketika kita harus membuang garis yang di lintasi oleh banyak garis. Lintasan garis yang melewati garis yang ingin kita buang akan mengganggu akselerasi kita di dalam bekerja cepat, pahami gambar di bawah untuk memahami mode ini:

Cara memotong garis di autocad

History..

1. Ketik “TR” di keyboard

2. Ketik spasi hanya 1x

3. Pilih 2 garis pembatas atau mungkin pada kasus lain lebih banyak lagi garis pembatas

4. Setelah menyeleksi garis pembatas ketik lagi spasi

5. Seleksi garis yang ingin dibuang seperti pada contoh gambar di atas

6. Ketik spasi untuk mengakhiri perintah ini.

Anda melihat bagaimana menggunakan perintah ini dengan mode ke 2, terliihat pada contoh gambar memiliki 2 garis batasan yang membatasi garis yang ingin dibuang, anda tidak perlu repot untuk memotong setiap garis yang di lalui garis pembatas lainnya. Jika prosedur anda telah benar maka gambar anda akan menjadi seperti ini :

Cara memotong garis di autocad

[sc name=”catatan migrasi cadgorontalo”]

[sc name=”Subscribe website ini”]

[sc name=”Iklan teknik sesuai konten”]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *