pekerjaan gaji tinggi
Sumber foto :

5 Pekerjaan di Masa Depan Yang di Gaji Tinggi

Posted on

Menurut kamu, buat apa harus berkerja?

Merintis perkerjaan dan karir bukan semata-semata untuk kepentingan diri kita. Perkerjaan yang ada di sekitar kita tercipta karena menyesuaikan kebutuhan masyarakat. Jika kebutuhan masyarakat tinggi mengenai sesuatu maka pekerjaan itu akan bernilai tinggi.

Lihat saja zaman sekarang gaya hidup masyarakat sudah sangat bergantung pada digital. Hampir semua pekerjaan tidak bisa terlepas pada dunia digital. Bahkan ada prediksi dari situs Alux yang di lansir dari detik.com bahwa beberapa pekerjaan akan tergantikan oleh teknologi, seperti penjaga tol, telemarketer, akuntan, teller bank, kasir, travel agent dll.

Sedangkan menurut laporan The Future of Jobs dari World Economic Forum yang di kutip oleh kompas.com, memberikan prediksi bahwa ada profesi yang akan dibutuhkan di masa kecanggihan teknologi digital dan berpotensi mendapatkan gaji yang tinggi. Berikut 5 profesi itu antara lain:

E-commerce Manager

pekerjaan gaji tinggi
Sumber foto : www.sab.id

Belanja online di Indonesia sudah menjadi gaya hidup terbaru masyarakat sehingga lahirlah beberapa e-commerce ternama seperti Traveloka, Shopee, Tokopedia, Bukalapak dll. E-commerce bisa sukses jika ada sosok e-commerce manager  yang memiliki tugas dan skill sebagai berikut:

  • Membuat planning strategi promosi digital
  • Menangani berbagai jual-beli yang ada di e-commerce
  • Mencapai dan meningkatkan target penjualan
  • Bisa menjalin komunikasi efektif dengan berbagai pihak supaya pengiriman barang memuaskan pelanggan
  • Berinovasi untuk memasarkan produk sehingga bisa berdaya saing dengan lawan bisnis selainnya

E-commerce manager  bisa mendapat gaji sekitar 33-66 juta per bulan ketika sukses menjalankan job disknya. Bagi kamu yang suka dunai jual beli dan sering belanja online, bisa mulai untuk mendalami skill dan bisa mengaplly sebagai  e-commerce manager.

Product Maker

pekerjaan gaji tinggi
Sumber foto :  neilpatel.com

Perusahaan bisa diterima publik jika memiliki suatu produk yang bernilai jual tinggi. Untuk itu penting adanya seorang pembuat atau pencipta produk perusahaan.

Baca juga :   Ooo.. Ternyata ini 6 Penyebab blog ditolak google adsense

Seorang product maker memiliki job disk antara lain:

  1. Riset kebutuhan pasar dan mengamati perilaku pasar sehingga produk bisa mudah diterima dan laku di pasaran
  2. Mempresentasikan dan mempersuasif atas hasil riset di depan manajemen
  3. Merencanakan strategi jitu untuk merealisasikan ide yang sudah dirancang matang
  4. Solutif terhadap komplain atau kinerja yang masih belum stabil ketika mengimplementasikan ide pertama kali
  5. Mampu berkomunikasi dengan berbagai devisi yang terlibat sampai terwujudnya ide supaya sesuai nilai produk yang di buat

Dengan pekerjaan yang strategis itu seorang pembuat produk perusahaan mendapatkan gaji 29-66 juta per bulan. Bagi kamu yang suka dengan riset dan suka mencipatakan sesuatu bisa dipertimbangkan untuk mendalami pekerjaan itu.

SEO Content Writer

pekerjaan gaji tinggi
Sumber foto : unsplash.com

Ketika sebuah perusahaan memiliki produk yang siap di jual ke pasaran akan membuat website untuk proses pemasaran yang efektif di era digital ini. Untuk bisa mengoptimalkan website maka perlu peran SEO content writer yang siap sedia menciptakan content dan copy writer yang memikat para pembaca sehingga muncul di halaman utama google.

Leave a Reply