Contents
Kini, semakin banyak orang yang mendapat penghasilan melalui media sosial. Tak perlu banyak modal, kamu hanya perlu menjadi kreatif serta pandai membaca tren. Salah satu situs yang biasa digunakan untuk mendapatkan penghasilan adalah YouTube. Bagaimana cara menghasilkan pendapatan melalui YouTube? Simak beberapa cara yang bisa kamu lakukan berikut:
- Gunakan Youtube untuk menarik traffic kepada blog dan situs kamu
Kamu punya blog dan situs berisi konten-konten menarik serta banyak dikunjungi orang? Inilah saatnya kamu memutuskan untuk “melebarkan sayap”! Buatlah akun pribadi di Youtube. Unggah konten-konten yang menarik, sehingga banyak orang tertarik mengunjungi akun kamu. Cantumkan link atau situsmu pada video-video Youtube kamu. Jangan lupa untuk mempromosikan blog dan situsmu pada video kamu.
- Promosi produk melalui YouTube
Jika kamu adalah seorang pengusaha, Youtube juga menjadi tempat yang tepat untuk memasarkan produk kamu. Menurut Alexa Internet—sebuah perusahaan penyedia layanan data dan analisis web traffic yang berbasis di California—per November 2016, Youtube menjadi situs kedua yang terbanyak dikunjungi di dunia, dan ketiga di Indonesia. Kamu bisa memanfaatkan jumlah yang fenomenal tersebut untuk mulai memasarkan produkmu melalui YouTube.
Kemas videomu secara menarik dan kreatif. Kamu bisa mencontoh apa yang dilakukan oleh para YouTuber selama ini ketika sedang menawarkan produk mereka melalui Youtube. Pilihlah ragam bahasa yang lebih populis, serta mampu membuat khalayak merasa terhubung denganmu.
- Menjadi affiliate marketer
Jika kamu ingin menghasilkan uang melalui YouTube namun tak memiliki produk sendiri, kamu dapat menjatuhkan pilihan kepada affiliate marketing. Affiliate marketer adalah pemasar yang membantu menjualkan produk milik pihak lain. Gampangnya, kamu menjadi penjual perantara atau makelar.
Biasanya, perusahaan akan memberimu sebuah link khusus yang diberi kode. Jangan lupa sertakan link tersebut pada video kamu, agar calon pembeli yang datang ke website perusahaan menggunakan link darimu ketika membeli sesuatu. Melalui YouTube, kamu dapat membantu memasarkan barang milik orang lain dengan berbagai cara. Sebagai contoh, kamu dapat membuat video tutorial menggunakan produk tersebut.
- Menggunakan Google Ads
Jika kamu merupakan seorang YouTube personality—seseorang yang sudah lama membangun personal brand melalui YouTube—atau minimal telah memiliki banyak views (jumlah orang yang melihat videomu) dan subscribers (orang yang menjadi pengunjung tetap video kamu), kamu bisa memilih untuk mulai beriklan. Google menyediakan banyak pilihan video advertising (video iklan yang dititipkan oleh perusahaan kepada Youtube) yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan penghasilan. Dengan beriklan, kamu mendapat bagian dari uang yang dikeluarkan oleh pengiklan kepada Youtube.
Namun, cara ini membutuhkan proses yang panjang dan usaha yang tidak sedikit. Kamu perlu menghasilkan konten yang menarik serta mampu mendatangkan views terhadap akun kamu. Kamu dibayar setiap kali mampu menghasilkan sejumlah views yang telah disepakati oleh Google, Youtube, dan pengiklan. Oleh karena itu, kamu perlu memasarkan akun kamu dengan giat.
Kini kamu sudah tahu kiat-kiat mendapatkan penghasilan dari YouTube. Bagaimana? Sudah semakin siap kan kamu memanfaatkan YouTube untuk mendulang penghasilan? Selamat mencoba!