Contents
- 0.0.1 1. Belum mendapat Pekerjaan karena Masih Kuliah
- 0.0.2 2. Belum mendapat Pekerjaan karena Pilih-Pilih Kerja
- 0.0.3 3. Belum mendapat Pekerjaan karena Persaingan Ketat
- 0.0.4 4. Belum mendapat Pekerjaan karena Mafia
- 0.0.5 5. Belum mendapat Pekerjaan karena Tidak mau berusaha dan berdoa
- 0.0.6 6. Belum mendapat Pekerjaan karena Tidak Kuat mental
- 1 Share this:
- 2 Related posts:
Mendapat pekerjaan merupakan impian setiap orang, dengan pekerjaan seseorang akan mendapatkan pengalaman kerja dan uang yang dapat mencukupi kebutuhan. mengenai pekerjaan di dunia keteknikan sangat tak mungkin anak teknik tidak mendapat pekerjaan karena dibidang keteknikan sangat banyak yang membutuhkan tenaga ahli teknik. Lalu mengapa ada saja anak teknik yang belum mendapatkan pekerjaan ? berikut ulasannya :
1. Belum mendapat Pekerjaan karena Masih Kuliah
Ya, alasan pertama adalah masih kuliah di Fakultas Teknik. Banyak anak teknik yang ingin bekerja sambil kuliah tapi mengapa kebanyakan dari mereka mengurungkan niatya? Karena mata kuliah diteknik itu lumayan rumit dan lumayan banyak. Selain membutuhkan daya pikir yang kuat, kuliah di Fakultas Teknik juga membutuhkan tenaga yang banyak untuk praktikum dan kuliah lapangan. Jadi masihkah anda mampu kuliah di Fakultas Teknik sambil bekerja?
2. Belum mendapat Pekerjaan karena Pilih-Pilih Kerja
Ya, Alasan kedua adalah Anak Teknik sering pilih-pilih kerja. Gengsi dong gelar Sarjana Teknik kok kerjanya gini, gajinya gini, tempatnya kayak gini, and bla.. bla.. bla… ketahuilah kebanyakan dari anak teknik mendambakan gaji yang besar, tampat yang nyaman, konsumsi yang enak, tetapi kebanyakan dari mereka tidak menyadari bahwa ada yang lebih penting dari itu semua yaitu “PENGALAMAN KERJA”. Sangat tidak mungkin ada perusahaan yang mau menggaji Anak Teknik sedangkan dia belum memiliki pengalaman kerja, sangat tidak mungkin perusahaan memberikan fasilitas yang sangat spesial jika masih dalam pemula.
Jadi, jika kalian merasa anak teknik maka janganlah pilih-pilih kerja jika kalian sangat membutuhkan uang dimasa mendatang maka setidaknya bekerjalah minimal 1 tahun pada setiap perusahaan yang berbeda-beda agar pengalaman kalian lebih banyak dan kalian akan dihargai tinggi oleh perusahaan-perusahaan yang bergerak dibidang keteknikan. Tapi ingat ya, carilah perusahaan yang sesuai dengan bidang kalian agar ada sdikit manfaat ilmu semenjak kuliah yang akan diterapkan di tempat kerja nanti
3. Belum mendapat Pekerjaan karena Persaingan Ketat
Ya, alasan ketiga adalah ketatnya persaingan kerja. Diperusahaan-perusahaan yang bergerak di keteknikan sekarang tidak mensyaratkan pekerjanya harus Sarjana Teknik untuk masuk di perusahaan mereka tetapi mereka juga kadang menerima Sarjana lainnya, Anak teknik dikenal juga dengan anak yang paling lambat WISUDA, kebanyakan dari mereka lambat mengejar target wisuda disebabkan mata kuliah yang error, malas kuliah, cuti, dan lain-lain dan ternyata ini menjadi sebab perusahaan yang kehabisan tenaga teknik akan mencari Sarjana Lainnya jika sudah tidak ada pilihan lain dan bisa saja tenaga kerja itu bertahan sampai akhir hayatnya kemudian sudah tidak ada lagi lowongan untuk tenaga teknik.
[sc name=”Iklan teknik sesuai konten”]
4. Belum mendapat Pekerjaan karena Mafia
Ya, alasan keempat adalah mafia, tidak semua anak teknik ya yang bisa menjadi mafia di proyek-proyek besar keteknikan. Mafia di dalam kerja sungguh merugikan banyak pihak, selain perusahaan yang mengalami kerugian masyarakat yang menggunakan fasilitas dari hasil mafia pun merasa dirugikan contohnya saja pembangunan yang dananya di korupsi oleh tenaga ahli keteknikan.
Jika diketahui oleh tim tekhnis atau penyelenggara proyek bahwa terdapat penyelewengan dana dan Korupsi maka akan dimasukkan kedalam daftar hitam dan otomatis pekerjaan yang dianggarkan di dalam tender tidak akan meloloskan perusahaan yang dipimpin atau yang di dalamnya terdapat mafia. Untuk itu mungkin merasa bersyukur dengan apa yang diterima adalah solusi untuk masalah ini.
5. Belum mendapat Pekerjaan karena Tidak mau berusaha dan berdoa
Ya, alasan kelima mengapa Kebanyakan anak teknik yang tidak mendapat kerja adalah malas berusaha, habis wisuda mungkin istirahat dulu ya.. diam-diam dirumah sambil nunggu tawaran kerja yang datang main game, jalan-jalan tak jelas arah dan tujuan, serta tidur-tiduran. Hellow… anda tidak tau ya masih banyak perusahaan diuar sana yang masih membutuhkan tenaga dari Sarjana Teknik? hanya saja anda diam-diam dirumah jadinya kerja yang menjadi peluang anda diambil deh oleh orang lain.
Untuk itu, selalu berusaha jalan sini jalan situ lihat perusahaan yang cocok untuk anda sebagai Anak Teknik bahkan anda harus melihat-lihat informasi kerja online yang ditawarkan oleh joobstreet atau situs lainnya sebagai salah satu penyedia informasi tenaga kerja yang dibutuhkan. eits, tapi hati-hati ya, jangan sampai anda tertipu dengan info-info loker yang nggak jelas, Selain itu jangan lupa berdoa ya.. agar anda diterima dan mendapatkan kerja yang sesuai dengan selera anda karena semua tergantung dari Tuhan yang Maha Esa..
6. Belum mendapat Pekerjaan karena Tidak Kuat mental
Ya, ini adalah alasan keenam dan merupakan alasan terakhir dari bahasan ini. Ketahuilah kebanyakan perusahaan yang bergerak dibidang keteknikan mensyaratkan bahwa pekerjanya mampu bekerja dibawah tekanan. Anda masih ingat tidak kuliah diteknik kita sering di latih mental kita? suara senior yang begitu keras di saat OSPEK jurusan. sebenarnya suara keras itu bukan untuk pandang enteng pada anda semenjak anda masih mahasiswa baru tetapi suara keras itu sebagai latihan terhadap telinga anda nanti karena mungkin perusahaan yang mensyaratkan mampu bekerja dibawah tekanan mungkin sering menggunakan suara keras untuk mengarahkan pekerjanya yang sering salah dalam bekerja serta mengejar target waktu.
Di sisi lain dosen yang selalu menolak tugas-tugas kampus anda adalah melatih anda untuk lebih TELITI lagi dalam bekerja dan tidak mudah patah semangat dalam mendapatkan pekerjaan, seperti menyusun dokumen atau bekerja dilapangan karena di dalam TENDER (perebutan proyek) 2 aspek itu yang mesti SANGAT DIPERHATIKAN untuk mendapatkan pekerjaan yang di tawarkan oleh pemilik proyek atau penyelenggara proyek. [sc name=”Subscribe website ini”]